Rabu, 25 Januari 2012

Mario Teguh's Facebook Wall

Mario Teguh's Facebook Wall


Projek Pribadi Hari Ini: HANYA MENGUMPULKAN YANG BAIK Sahabatku yang tidak bisa...

Posted: 25 Jan 2012 05:40 PM PST

Projek Pribadi Hari Ini:
HANYA MENGUMPULKAN YANG BAIK

Sahabatku yang tidak bisa menghindari keharusan untuk hidup dengan damai dan sejahtera, katakanlah ini sebagai kalimatmu sendiri …

Tuhanku Yang Maha Sejahtera,

Aku menyadari bahwa KEHIDUPAN INI BERAKUMULASI.

Seperti setiap jiwa, aku selalu dan pasti mengumpulkan sesuatu dalam kehidupan ini.

Jika yang kukumpulkan adalah yang baik-baik, maka akan damai, sejahtera, dan berbahagialah aku dan keluargaku.

Tapi, jika yang kukumpulkan adalah kemalasan, kepalsuan, kedengkian dan permusuhan dengan orang lain, maka akan lemah, gerah, gersang, dan gelisah lah hati dan hidupku.

Pilihanku adalah,
MENGUMPULKAN NILAI yang DIBUTUHKAN, atau
MENGUMPULKAN ALASAN untuk DIABAIKAN.

Tuhanku Yang Maha Penyayang,

Aku mohon Engkau selalu memeliharaku dalam perasaan yang baik, pikiran yang baik, dan jagalah aku dalam tindakan yang baik.

Rahmatilah kesungguhanku hari ini dan seterusnya, untuk menjadi pribadi yang nilainya dibutuhkan oleh sesamaku, dan janganlah sampai aku menyebabkan banyak alasan untuk mereka abaikan.

Tuhan, tenagailah kesungguhanku untuk hanya mengumpulkan yang baik-baik.

Aamiin

--------------

"Semakin banyak yang berdoa, semakin baik bagi yang berdoa."

Mohon Anda 'Like' sebagai tanda kesertaan Anda dalam doa kita bersama pagi ini, dan jika Anda sempat, mohon sertakan Aamiin atau doa tambahan yang khusus untuk Anda dan keluarga terkasih.

Semoga Tuhan menyegerakan jawaban bagi doa dan harapan hati kita.

Aamiin

Mario Teguh - Loving you all as always

---------------

Jika Anda juga menyukai Nasihat Satu Baris, dapatkan

MTSM [Mario Teguh Super Mobile] - GRATIS
http://get.mtsupermobile.com/

sudah tersedia versi Blackberry, Symbian,
dan Android (BARU!)

---------------

www.PulStarOne.com
An MTSC Company
Pulsa Selular & Listrik PraBayar
untuk penggunaan Pribadi dan sebagai Agen (untuk berwirausaha)

Engkau yang galau tentang kelasmu di masa depan, dengarlah ini … Jika dipikir-p...

Posted: 25 Jan 2012 01:37 AM PST

Engkau yang galau tentang kelasmu di masa depan, dengarlah ini …

Jika dipikir-pikir lebih dalam, ternyata kesulitan hidup adalah saringan untuk mengkelas-kelaskan manusia.

KESULITAN ADALAH PENGKELAS MANUSIA.

Suka atau tidak suka, kehidupan ini mengkelaskan kita dalam derajat-derajat yang bertingkat, sesuai dengan kesetiaan kita kepada upaya untuk membaikkan diri.

Kesulitan, bisa memecahkan sebagian orang, tapi menyebabkan sebagian yang lain memecahkan rekor.

Cara membawa dirimu, menentukan apakah engkau akan jatuh dan pecah, atau tetap berdiri gagah dan memecahkan rekor.

Engkau adalah ciptaan berkualitas tinggi, buatan Tuhan Yang Maha Sempurna, maka bawalah dirimu sehati-hati engkau membawa barang yang mahal.

Hormatilah dirimu.

Mario Teguh - Loving you all as always

---------------

Jika Anda juga menyukai Nasihat Satu Baris, dapatkan

MTSM [Mario Teguh Super Mobile] - GRATIS
http://get.mtsupermobile.com/

sudah tersedia versi Blackberry, Symbian,
dan Android (BARU!)

---------------

www.PulStarOne.com
An MTSC Company
Pulsa Selular & Listrik PraBayar
untuk penggunaan Pribadi dan sebagai Agen (untuk berwirausaha)

MANTRA PENGLEPEK WANITA Kalimat yang menglepek-klepekkan wanita (panggilan saya...

Posted: 24 Jan 2012 10:14 PM PST

MANTRA PENGLEPEK WANITA
Kalimat yang menglepek-klepekkan wanita

(panggilan saya untuk Ibu Linna ada dua, Love dan Darl - singkatan dari Darling)

Tadi saya katakan kepada Ibu Linna,

Love, orang-orang itu ingin bertemu dengan bidadari. Kalau aku, enggak.

Dia bertanya, kenapa?

Karena aku sudah lihat Darl, dan itu sudah cukup.

Ooh ... dia berisik, bilang auu .. iih .. wauu .. gombaaal .. hi hi hi .. untung aku belum makan .. bisa mun-mun aku ini .. Honey ini Master of Gombal!!!

Saya tahu ada kegembiraan dalam keberisikan protesnya. Wanita selalu protes jika dipuji, tapi sebetulnya dia senang. Semakin berlebihan pujiannya, semakin dia senang, karena itu menandakan kesediaan sang pria untuk turun 'merendah' memuliakannya.

Ini tadi saya minta ditemani cari tablet PC baru, dengan alasan yang sebetulnya karangan, dan eh! ... dia langsung setuju?!

Saya menulis status ini di mobil, dalam perjalanan membeli laptop itu, tapi diajak mampir dulu di sebuah restoran yang kata Ibu Linna akan sangat saya senangi.

Entah mengapa, khoq rasanya saya demikian di manja ya?

Hmm ... Love is beautiful.

Without love, there is no life.

Mario Teguh - Loving you all as always

Engkau yang muda, yang ketepatan pilihanmu menentukan kehebatan masa depanmu, de...

Posted: 24 Jan 2012 08:50 PM PST

Engkau yang muda, yang ketepatan pilihanmu menentukan kehebatan masa depanmu, dengarlah ini …

"Kita semua bersahabat dengan sesuatu dan bertarung melawan sesuatu yang lain."

Bersahabatlah dengan orang yang menjadikanmu mensyukuri dirimu sendiri,
yang terperangah menemukan kekhususan kemampuanmu,
yang terheran-heran mengapa engkau belum menjadi sebesar potensimu,
yang menganjurkanmu melakukan sesuatu yang hebat yang menurutnya engkau mampu,
yang terlihat pada sinar matanya bahwa dia seorang yang penyayang,
dan yang terdengar dari suaranya dia seorang yang peduli.

Jangan sampai engkau bersahabat dengan pemalas yang pengeluh,
yang juga penyedih dan pemarah, dan yang kasar tapi mudah tersinggung.

Dan jika engkau harus bertarung,
bertarunglah melawan dorongan-dorongan di dalam dirimu sendiri,
yang membujukmu untuk menunda, untuk bermalas-malasan,
untuk menginginkan hanya yang mudah-mudah saja,
dan yang membuatmu membenci pergaulan yang baik.

Selalu, pilihkanlah yang baik bagi dirimu.

Mario Teguh - Loving you all as always

---------------

Jika Anda juga menyukai Nasihat Satu Baris, dapatkan

MTSM [Mario Teguh Super Mobile] - GRATIS
http://get.mtsupermobile.com/

sudah tersedia versi Blackberry, Symbian,
dan Android (BARU!)

---------------

www.PulStarOne.com
An MTSC Company
Pulsa Selular & Listrik PraBayar
untuk penggunaan Pribadi dan sebagai Agen (untuk berwirausaha)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar